masbhabinnews.com
Kebanggaan dan haru menyatu dalam satu momen sakral ketika seorang anak resmi mengabdikan diri kepada negara sebagai Prajurit Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat. Perasaan itulah yang dirasakan Musnawati Sidik Ma’ruf, guru SMA Negeri 2 Bondowoso, saat menyaksikan putra sulungnya, Mochammad Faiz Andana, dilantik sebagai Sersan Dua TNI AD setelah menuntaskan pendidikan di Sekolah Calon Bintara (Secaba) Jember, Rabu (7/1/2026).
![]() |
| Doa dan dukungan sahabat mengiringi langkah Mochammad Faiz Andana usai resmi dilantik sebagai Prajurit TNI AD di Secaba Jember (Foto:Dok.Abadi) |
![]() |
| Bukan berjalan sendiri. Di balik seragam ini, ada sahabat yang setia memberi semangat hingga garis akhir (Foto:Dok.Abadi) |
“Alhamdulillah, doa kami terjawab. Ini bukan sekadar kelulusan, tetapi terwujudnya cita-cita anak kami sejak kecil. Semoga ia selalu amanah, setia pada sumpah prajurit, dan mengabdi sepenuh hati untuk bangsa dan negara,” tutur Musnawati dengan suara bergetar menahan haru.
Kebanggaan keluarga semakin lengkap dengan kehadiran sang ayah, Aiptu Anton Adhi Bintoro, yang selama ini menjadi teladan pengabdian sebagai anggota Polri. Dukungan moral dari keluarga menjadi kekuatan penting bagi Faiz dalam menapaki jalan pengabdian sebagai prajurit TNI AD.
Tak hanya keluarga, dukungan juga datang dari para sahabat serta alumni SMA Negeri 2 Bondowoso yang hadir langsung di Secaba Jember. Kehadiran mereka menjadi simbol solidaritas dan kebanggaan daerah atas lahirnya prajurit TNI dari Kota Tape.
Salah seorang sahabat Faiz menyampaikan doa dan semangatnya, “Semoga selalu amanah dalam menjaga NKRI. Tetap rendah hati dan semangat mengabdi. Bondowoso bangga.”
Kisah Mochammad Faiz Andana menjadi cerminan bahwa cita-cita yang dirawat sejak dini, dibarengi ketekunan, doa orang tua, dan dukungan lingkungan, mampu mengantarkan generasi muda menuju pengabdian tertinggi bagi negeri. Dari ruang kelas sang ibu hingga barak pendidikan militer, langkah Faiz kini resmi diabdikan untuk Indonesia—menjaga kedaulatan dengan kehormatan dan loyalitas tanpa batas.
|Abad⁷⁷



Berkah barokah Guru hebat melahirkan anak hebat
BalasHapus